Kamis, 30 Mei 2013

Tentang La Nina


La Nina. Adalah sebuah nama yang saya pilih untuk dijadikan nama pena. Sebelumnya ada beberapa pilihan, yaitu Ara Karenina(menjadi nama account google), Evodiiee (akhirnya menjadi nama account Twitter), Cemara Latuasan. Tapi pada akhirnya saya memilih La Nina. Kenapa? Banyak yang saya pertimbangkan dalam makna nama ini. La berasal dari nama akhir saya, Latuasan, nama yang berasal dari keluarga bapak. Nama ini saya pakai sekaligus untuk mengenang bapak.  Nina, merupakan bagian dari Karenina. Dulu, nama panggilan saya Nina, tapi karena ada seorang teman yang bernama sama, akhirnya berganti menjadi Ara/Cemara, nama yang dulu jarang ditemukan.  Selain itu La Nina dalam bahasa Latin memiliki arti gadis kecil. La Nina juga merupakan sebuah badai angin yang bertiup di sepanjang Samudra Pasifik. Badai La Nina umumnya terjadi pada musim dingin, nah, kalau Indonesia punya 4 musim, maka saya lahir pada musim dingin. Maka dari itu, saya ingin menjadi badai La Nina, badai yang datang membawa damai, bukan bencana J karena ibu adalah pencetus nama ini, maka dalam nama La Nina secara tak langsung saya menghadirkan sosok hebat kedua orang tua saya J
So, I’m La Nina..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

dengan memberikan komentar,maka anda telah mengapresiasi karya saya =D
arigatou^^